Perayaan Natal 2017 : Festival of Light
21.33
Masih dalam
rangkaian perayaan Natal 2017, Statistic Assistance Center (SAC) Fakultas
Psikologi Universitas Surabaya mengadakan kegiatan lanjutan dari Psycho
Christmas Jump Street yaitu Fastival of Light pada tanggal 15 Desember 2017.
Kegiatan ini dapat terselenggara berkat donasi para donatur beberapa dosen,
alumni Fakultas Psikologi Universitas Surabaya, dana mandiri panitia, dan
donasi perorangan dari luar Ubaya. Festival of light adalah perayaan Natal yang
dikemas dalam bentuk harmoni, kesederhanaan, dan kebersamaan. Tema ini sangat
tepat diambil, karena panitia penyelenggaranya berasal dari beragam latar
belakang seperti beragama Islam, Kristen, Katolik, Hindu, dan Buddha.
Dua kerangka berpikir yang mendasari penyelenggaraan kegiatan
ini adalah hipotesis kontak dan superordinate goalbahwa kontak
secara langsung dengan individu yang memiliki latar belakang yang
berbeda dan adanya minat atau tujuan yang sama dapat berfungsi
sebagai sarana mewujudkan harmonisasi sosial. Panitia yang tergabung dalam
SAC Fakultas Psikologi Ubaya memiliki minat yang sama dalam bentuk social activity for community dan
berinisiasi melakukan kegiatan yang bertujuan mewujudkan harmonisasi. Selain
itu tema kesederhanaan dan kebersamaan diwujudkan dalam bentuk berbagi
kebahagiaan bersama anak-anak dampingan My Home Indonesia yang secara ekonomi
kurang beruntung. Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut harapannya dengan harmoni
dan kesederhanaan akan terasa kebersamaannya sebagai sebagai sesama manusia.
Kegiatan dibuka dengan menyanyikan lagu Kasih Ibu dan Puisi
berjudul Ibu karena acara ini juga disertai dengan peringatan Hari Ibu. Saat
menyanyikan lagu Kasih Ibu dan puisi berjudul Ibu ini ibu-ibu pendamping anak
tampak antusias bernyanyi dan mencermati puisi tersebut, mereka tidak menduga
akan mendapatkan persembahan tersebut. Setelah itu kegiatan disusul dengan
rangkaian lagu pujian Para Malaikat Bernyanyi, Malam Kudus, dan Selamat Hari
Natal.
Acara ini juga didukung GBI Juanda yang menampilkan tarian O
Holy Night yang bertemaramkan cahaya dari lilin yang indah. Sekali lagi,
kegiatan perayaan Natal dapat dikemas sedemikian rupa untuk menampilkan
harmonisasi dalam keberagaman yang menggambarkan kedamaian. Selamat hari Raya
Natal 2017 bagi saudara-saudara yang merayakan, semoga damai Natal senantiasa
menyertai kita semua.
Listyo Yuwanto
1 komentar
Play in the sands casino - SA's most famous
BalasHapusThe sands casino, also known as the Jupiters Casino, is located 샌즈카지노 in the casino in The 제왕카지노 Shops at 더킹카지노 Jupiters Road and offers slot machines for sale.